Enaknya Mie Ayam Palembang Afui Dekat UGM Jogja

Jika mencari kuliner atau makan murah sekitar kampus UGM, Mie Ayam Palembang Afui bisa menjadi pilihan.

mie ayam palembang afui

Sebenarnya sudah sering mondar-mandir di depan warung mie ayam ini jika mau ke Asrama Kinanti. Warung kecil ini selalu ramai, baik yang makan di tempat maupun yang dijemput oleh tukang ojek online atau ojol. Okelah, sebut saja Go food dan Grab Food.

Baca: SGPC Bu Wiryo UGM

Gampang kok mencarinya. Kalau dari selatan, di Jl Kaliurang, setelah perempatan selokan dan Magister Manajeman (MM) UGM, belok kiri masuk gang. Ikuti saja jalan di gang tersebut sampai ketemu. Bisa juga dari Gang Kinanti, lurus saja ke barat sampai ketemu perempatan, lalu belok kanan. Tapi malas lewat jalan ini karena jalannya. Mobil bisa lewat kok, cuma malas saja. Setelah dari Afui, baru deh pulangnya lewat Gg Kinanti. 

Biasanya parkir di depan Afui persis tu banyak sekali sepeda motor. Jadi cuma 1-3 mobil saja yang kebagian parkir. Kalau sudah begini, bisa parkir depan Asrama Kinanti, tapi pilih yang tidak ada larangan parkirnya.

mie ayam afui jogja

Karena warungnya kecil dan yang makan disitu biasanya rombongan mahasiswa, jadi agak mepet gitu deh. Yang masih jomblo dan budget nongkrong terbatas tapi pengin cari kenalan, mungkin bisa kesini ya. Heheheee .... 

Begitu datang, langsung saja pesan di meja kasir di depan. Kalau di dalam masih penuh, sabar saja karena biasanya pembeli tidak berlama-lama disana. Ya iyalah tempatnya nggak terlalu luas, kurang nyaman buat ngobrol, bisa kedengeran sebelah.

Bagi yang pertama kali ke Afui pasti bingung karena menunya banyak tapi nggak ngerti bedanya. Harganya murah-murah sih. Paling mahal Rp 17.000,- . Setelah tanya sama mbak kasir, ternyata bedanya di banyak sedikitnya mie dan topping. Tapi beda toppingnya nggak signifikan sih. Yang jelas beda sepertinya isi mienya.

Baca juga: Rumah Coklat Dekat UGM

Sebenarnya yang penyajiannya tak terbilang lama mengingat banyak yang beli. Tapi juga nggak sebentar. Jangan merengut kalau sama mas-mas yang mengantar pesanan ditanya pesan apa padahal sudah menulis di meja kasir. Semua pesanan dikerjakan kok sama bagian dapur. Hanya saja tidak ditandai untuk meja mana saja meski di kwitansi sudah dikasih nomor. Seharusnya ini menjadi perhatian pengelola. Meski begitu, nggak sampai terjadi kekisruhan sih karena warungnya kecil jadi kalau ada yang salah ambil bisa cepat ketahuan tertuduhnya.

harga mie ayam afui

Karena murah, tadinya mau pesan menu yang paling mahal. Hahahaha..... Tapi melihat besarnya mangkuk sebelah yang pesan menu tersebut jadi ngeri sendiri. Bagaimana menghabiskannya? Banyak sih mahasiswa yang pesan menu tersebut. Mungkin karena seharian belajar jadi lapar banget.

Untuk manusia normal ukuran Indonesia, menu Mini Jumbo sudah cukup membuat kenyang. Harganya cuma Rp 13.000,-. Enak! Mie-nya kecil dan halus. 

Untuk menu tambahan selain mie ayam juga wajib dicoba. Pangsit rebusnya cuma Rp 6.000,- per porsi, isinya banyak, kuahnya bening. Ada juga bakso goreng tapi nggak digoreng kering seperti bakso Jawa, melainkan masih agak lembek. Bakso gorengnya ini tidak dijual per porsi tapi per biji Rp 1.000,-.

Puas dan recommended sih. Kalau kurang nyaman makan disana, bisa pesan via ojol seperti yang kami lakukan sehari setelah dari Afui.

Mie Ayam Palembang Afui
Jl. Kaliurang KM 4.5, Gang Kinanti No.12, Caturtunggal, Kecamatan Depok, Kocoran, Caturtunggal, Kec. Depok, Kota Yogyakarta, Daerah Istimewa Yogyakarta 55281
Open: 09.00 - 19.00



Post a Comment

1 Comments

Thank you for your comment. It will appear soon.