Cinema Bakery, Adonan Chef Perancis Yang Cocok Di Lidah Jogja

Cinema, bakery, Perancis dan Jogja seolah tidak ada hubungannya. Tapi coba mari kita hubungkan berdasarkan info di internet karena kami belum menemukan wawancara yang lengkap dan belum pernah ketemu pemiliknya. Belum jodoh kali ya, tiap kesana tidak bertemu dengan pemiliknya. Dari info internet, Cinema Bakery dimiliki dan dikelola oleh chef Cedric dari Perancis. Nama Cinema kemungkinan karena awalnya dulu berada di depan bioskop Empire lalu berpindah-pindah.


cinema bakery jogja

Kurun waktu sebelum gempa besar Jogja, banyak sekali pengusaha asing atau agensi kerajinan yang mondar-mandir di Yogyakarta. Dahulu pengrajin Jogja berjaya berbagai kerajinan dan mebel, antara lain untuk dipasok ke Ikea, H&M, TJX dan sebagainya. Beratus-ratus kontainer berangkat tiap bulan ke seluruh dunia. Info dari internet menyebutkan bahwa awalnya Cedric bergerak di bidang craft, baru kemudian mencoba peruntungan di bidang bakery sesuai dengan passionnya yang lain. Timeline-nya sesuai karena ekspor kerajinan dari Yogyakarta tidak seramai dulu. Kami berharap bisa mendapatkan cerita lengkap langsung dari sumbernya.


cinema bakery roti jogja

Awal berdiri dulu kami tidak membelinya karena jauh dari rumah. Lama-lama posisinya mendekat sehingga kami sering beli di 2 toko terakhirnya. Cinema bakery sudah berusaha mengintegrasikan toko roti dan cafe. Tapi di lokasi-lokasi sebelumnya, tempat duduk dan parkir terbatas sehingga pembeli sungkan juga berlama-lama disana. Barulah di lokasi terakhir ini terlihat nyaman. Konsepnya semi outdoor sehingga sesuai dengan kondisi pandemi. Karena sekarang sudah nyaman dan luas, banyak yang berlama-lama nongkrong, nugas (mengerjakan tugas kuliah) atau menjamu tamu disini.


cinema bakery kuliner jogja

Roti-rotian dan pastry memang identik dengan Perancis. Bahkan mereka berusaha mendaftarkan baguette sebagai warisan budaya UNESCO. Banyak yang mengira roti buatan Perancis akan sulit dinikmati lidah Jogja karena tekstur dan rasanya natural, kurang mantap. Ternyata itu tidak terjadi di Cinema Bakery. Cita rasanya sesuai dengan lidah Jawa. Jenis rotinya pun bukan yang aneh-aneh, melainkan yang sudah biasa ada di bakery atau hotel. Kalau toh ada perbedaan, contohnya roti tawar gandum, itu karena disini tidak menggunakan pengembang berlebihan dan pengawet. Maka teksturnya lebih padat dan berat. Bedakan dengan yang ada di supermarket, yang jauh lebih ringan dan tahan berhari-hari.


cinema bakery yogyakarta

Menurut kami, semua roti di Cinema Bakery enak dan enak banget. Yang paling kami sukai adalah berbagai jenis pastry. Tapi kami juga beli kue ulang tahun disini. Biasanya kami membeli beberapa jenis yang berbeda sekaligus lalu dicicipi sepotong-sepotong agar semua merasakannya. Heheheee. Asiknya lagi, harganya juga tidak lebih mahal dibandingkan toko roti sejenis di mall-mall Jogja.

Contoh yang terakhir kami beli belum termasuk PPN 10%:
Cheese croissant Rp 12.000,-
Apple Slipper Rp 14.000,-
Quiche Rp 30.000,-

Baca: Panties Pizza Jogja

Baca: Doodle Burger Factory Transmart Jogja

Cinema Bakery sudah ada di aplikasi ojek online. Tapi kami lebih suka beli langsung, cuci mata lihat roti-roti yang tampak lezat.

Cinema Bakery
Jl Yudhistira, Wonorejo, Sariharjo, Ngaglik, Sleman, DIY
Telepon: +622747372531
Whatsapp: 0811-2635-068


Post a Comment

0 Comments